3 Inspirasi Kustom Casing Hp untuk Dekorasi Ponselmu

Posted on October 01, 2020

Meningkatnya penjualan ponsel di era digital, ternyata membuat tren kustom casing hp masih bertahan sampai sekarang. Produk ini diminati oleh masyarakat, karena harganya terjangkau dan bisa mendekorasi ponsel sesuai keinginan sendiri. Misalnya, kamu menyukai visual atau desain tertentu, atau ponselmu terlihat monoton. Sehingga, kamu memilih untuk mengkustomisasi ponsel agar terlihat stylish, dengan menambahkan case di bagian belakangnya.

Sedang mencari ide visual yang bagus untuk kustom casing ponsel? Yuk cari inspirasi kustom casing hp yang cocok untuk ponselmu di bawah ini!

K-Pop

Credit: Klikgram Blogspot

Ide visual casing hp yang satu ini memang sedang diminati oleh para Kpoppers. Buat kamu yang gemar dengan para penyanyi K-pop, coba kreasikan casing ponselmu dengan tema tersebut. Mulai dari foto penyanyi itu sendiri, ilustrasi artis K-pop, nama fanbase, logo album, tipografi nama bias, dan masih banyak ide visual maupun tipografi yang berkaitan dengan K-pop.

Pattern

Credit: Citaloka

Lebih menyukai casing ponsel yang sederhana, namun bermotif keren? Kamu bisa mencoba ide pattern yang repetitif untuk casing ponsel keren. Baik itu pola ikon bertema lucu, pastel, modern, minimalis, dan lain-lain. Dengan mengaplikasikan visual pattern seperti contoh di atas, maka akan membuat ponselmu terlihat stylish dan keren.

Tipografi

Credit: Citaloka

Ingin yang lebih minimalis? Coba kreasikan casing ponsel dengan aneka tipografi keren. Bukan sekadar memilih jenis huruf, namun kamu juga perlu mencari tulisa maupun quote keren. Tulisan tersebut perlu diaplikasikan dengan jenis huruf dan pilihan warna yang sesuai. Misalnya, quote atau wording tentang kebahagiaan, tentu kamu perlu memilih jenis huruf dan warna yang soft atau ceria.

Tertarik ingin mencetak produk di Instaprint BSD? Kamu bisa mengunjunginya di Ruko Versailles Blok FB No. 22, Jl. Wortel I, Rawa Buntu, Serpong Sub-District, South Tangerang City, Banten. Apabila memiliki kendala waktu atau sibuk, juga bisa mengirimkan file ke Instaprint BSD melalui WhatsApp, e-mail, hingga sistem penyimpanan cloud seperti Google Drive, WeTransfer, atau Dropbox. Pengiriman juga bisa dilakukan melalui Go Send atau Grab Send. Di Instaprint BSD, kamu bisa mencetak produk kebutuhan bisnis dengan bahan dan hasil berkualitas.

Instaprint BSD

Ruko Versailles Blok FB No. 22, Jl. Wortel I, Rawa Buntu, Serpong Sub-District, South Tangerang City, Banten 15318.

Jam Operasional – BSD

Mon – Fri: 09.00 – 22.00 WIB

Sat: 09.00 – 20.00 WIB

Sun: Closed

Ph: 021-2223-5462

WhatsApp: +62 813-5676-7898


Image: https://unsplash.com/@larskaizer