Tahukah kamu, bahwa masyarakat Indonesia cenderung melihat tampilan visual dibandingkan tulisan? Mulai dari fotografi, ilustrasi, hingga desain visual. Dalam dunia bisnis, visual adalah elemen utama untuk diterapkan. Jika ingin mempromosikan produk dan jasa dalam kemasan yang menarik dan realistis, kamu bisa melibatkan unsur fotografi lho! Dengan menggunakan elemen fotografi, maka produk yang ditawarkan dapat menarik perhatian para konsumen, serta terlihat lebih kreatif.
Buat kamu yang baru menjalankan sebuah bisnis produk, penting sekali untuk melibatkan unsur fotografi produk! Mengapa harus menggunakan fotografi produk? Yuk cari tahu alasan brand kamu harus menggunakan foto produk!
Dapat Meningkatkan Nilai Produk
Dalam dunia bisnis, visual menjadi elemen terpenting untuk mempromosikan produk dan jasa. Salah satu bentuk visualnya adalah fotografi. Dengan menggunakan elemen fotografi, maka dapat meningkatkan nilai suatu produk dan jasa. Konsumen menjadi semakin yakin dengan kehadiran brand yang kamu miliki, karena dapat diwujudkan secara nyata dalam bentuk foto. Didukung dengan kalimat promosi yang persuasif, hasil foto berkualitas mampu menarik perhatian konsumen lebih mudah.
Membuat Produk Terlihat Profesional
Sebuah brand yang memiliki foto produk maupun jasa akan dianggap professional oleh para konsumennya. Foto produk harus dikemas secara rapi, bersih, berkualitas, dan minimalis. Hal ini berguna agar konsumen tidak merasa pusing ketika melihat foto produk yang ditampilkan. Selain itu, foto produk yang menggunakan konsep serupa dengan konsep brand, akan terlihat professional dan konsisten dengan tujuan utama brand tersebut.
Meningkatkan Kreativitas
Dengan menggunakan elemen fotografi pada produk dan jasa yang ditawarkan, maka dapat meningkatkan kreativitas pada sebuah brand. Mulai dari teknik pengambilan gambar, memilih angle, mengatur pencahayaan, melakukan pengeditan gambar, hingga menambah elemen grafis pada foto. Melakukan semua hal tersebut memang tidak mudah, sehingga diperlukan pemikiran kreatif agar bisa menghasilkan foto berkualitas dan menarik. Agar foto produk terlihat lebih unik dan kreatif, coba tambahkan properti keren dan elemen grafis pada foto produk kamu.
Melihat perkembangan teknologi branding dan media sosial yang semakin canggih, membuat salah satu studio kreatif di Bintaro, Upmosphere Creative terlibat dalam pengelolaan konten media sosial untuk keperluan bisnismu. Upmosphere memiliki beragam varian jasa yang ditawarkan, mulai dari social media maintenance, visual branding, graphic design, hingga fotografi.
Berlokasi di Instaprint Bintaro, Lt. 3, Ruko Kebayoran Arcade 5, Blok F3 No.2, CBD Kebayoran Boulevard, Bintaro Jaya Sektor 7, Tangerang Selatan, Upmosphere bertujuan untuk menjawab kebutuhan para pelaku bisnis UKM dalam mengembangkan bisnisnya melalui visual dan komunikasi yang baik. Apabila kamu berdomisili di wilayah Bintaro maupun Tangerang Selatan dan ingin menghidupkan brand-mu, bisa menghubungi Upmosphere melalui e-mail atau datang langsung ke lokasi. Enggak ingin dong brand kamu terlihat monoton dan kaku, bukan?
Upmosphere Creative
Instaprint Bintaro, Lt. 3, Ruko Kebayoran Arcade 5, Blok F3 No.2, CBD Kebayoran Boulevard, Bintaro Jaya Sektor 7, Tangerang Selatan 15229
E-mail: upmospherecreative@gmail.com
Instagram: @upmosphere
Sumber: http://jasafotojakarta.com/mengapa-fotografi-produk-penting-untuk-bisnis-anda-2/