Cara Melatih Anak Agar Doyan Makan Sayur

Posted on August 14, 2020

Beberapa orang tua tentu pernah menghadapi situasi, di mana buah hati tidak memiliki minat untuk menyantap sayur. Apabila anak tidak menyukai sayur, bukan berarti harus dipaksa keras, diancam, atau dimarahi. Dengan begitu, anak akan memberikan perspektif negatif terhadap sayuran. Agar anak doyan makan sayur, kamu bisa melatihnya dengan cara-cara berikut ini:

Masak pasta dengan sayur

Biasanya, anak yang tidak menyukai sayur, lebih gemar memakan pasta seperti spaghetti, mi, makaroni, dan lainnya. Pasta bagi yang kurang doyan makan sayur, hanya dilumuri saus atau ditambahkan dengan daging-dagingan. Agar si buah hati bisa menyantap sayur, coba untuk mengganti daging dengan potongan sayur kecil. Misalnya seperti wortel, daun bawang, tomat dadu, brokoli, dan jenis sayuran lainnya. Kemudian, masukkan sayuran tersebut dan campur ke dalam hidangan pasta.

Ganti daging dengan sayur

Selain pasta, makanan frozen food seperti nugget juga menjadi salah satu makanan favorit anak-anak. Agar buah hati mau makan sayur, kamu bisa mengganti nugget atau sejenisnya dengan sayur-sayuran. Sekarang sudah banyak inovasi resep mengenai nugget sayur, sempol sayur, stik sayur, dan lainnya. Selain itu, kamu juga dapat mengakali makanan beku tersebut dengan mencampurkan daging cincang dan sayuran lho.

Bikin sajian makanan yang berwarna

Anak kecil biasanya tertarik melihat sesuatu yang penuh warna. Makanan berwarna bisa saja menarik perhatian buah hati. Kamu bisa menawarkan hidangan yang pasti disukai olehnya. Misalnya seperti daging-dagingan, nasi goreng, pasta, ayam goreng, dan lainnya. Coba tambahkan topping dan sayur-sayuran yang beragam dan penuh warna ke piring. Kreasikan makanan sesuai dengan kreativitasmu, agar terlihat lebih berwarna.

Ingin mencicipi makanan yang sehat dan bergizi bagi tubuh? DapoerJoe adalah solusinya. Berbekal tenaga chef berpengalaman, DapoerJoe mampu menghasilkan berbagai menu sehat dengan menggunakan bahan-bahan yang kaya vitamin dan bernutrisi. Berlokasi di Melati Mas, Serpong, Tangerang Selatan ada jenis menu yang tersedia di DapoerJoe, yaitu makanan beku atau ready to cook dan siap saji atau ready to eat. Selain menyajikan menu, juga menghadirkan program menarik seperti private dining dan kursus memasak. Untuk pemesanan, bisa menghubungi DapoerJoe melalui kontak berikut ini:

DapoerJoe

WhatsApp: +62 813-8888-3646

Instagram: @dapoerjoe.id

Facebook Page: Dapoerjoe


Image credit: https://unsplash.com/@kazuend  

Sumber:

https://www.sahabatnestle.co.id/content/gaya-hidup-sehat/tips-parenting/7-Cara-Agar-Si-Kecil-Doyan-Makan-Sayur-dan-Buah.html