Desainer grafis menjadi pekerjaan yang cukup banyak diidamkan oleh anak-anak muda. Profesi ini memungkinkanmu untuk menciptakan ide kreatif dan menuangkannya ke dalam bentuk visual sesuai keinginan dan tren. Sebelum terjun ke desain grafis, sebaiknya ketahui dahulu ketiga jenis profesi desain grafis di bawah ini!
Freelance Graphic Designer
Banyak orang menganggap kerjaan freelancer lebih bebas dan tidak terikat waktu. Meskipun freelancer bisa multitasking dengan mengerjakan kerjaan sambil jalan-jalan ke mana pun, tetapi justru dihadapkan dengan berbagai masalah. Salah satunya adalah penghasilan sebagai desainer grafis tidak tetap, dan hanya per proyek. Sehingga, selain sebagai desainer grafis, kamu juga perlu merangkap kemampuan marketing sekaligus. Caranya adalah memamerkan dan membangun portfolio desain grafis melalui website maupun media sosial.
In-House Graphic Designer
Desainer grafis in-house adalah profesi yang menggarap desain khusus untuk satu perusahaan. Pasalnya, desainer ini hanya mengerjakan proyek desain untuk satu perusahaan, dan tugasnya tidak sebanyak desain agensi atau studio. Desainer grafis in-house juga memiliki penghasilan yang cukup besar. Meskipun cenderung lebih santai dan penghasilan besar, desainer grafis in-house perlu bereksperimen dengan gaya desain variatif. Hal ini karena, profesi tersebut tidak mengerjakan proyek klien lain selain untuk perusahaannya.
Agensi / Studio
Terakhir adalah desainer grafis agensi atau studio. Sebenarnya desainer grafis agensi hampir serupa dengan in-house, karena sama-sama bekerja di kantor. Akan tetapi, desainer grafis jenis ini mengerjakan proyek dari klien-klien berbeda. Selain menghadapi beragam klien, desainer grafis agensi juga dihadapkan pada deadline yang cukup padat. Meskipun demikian, profesi ini justru mampu menguasain aneka software dan tool desain grafis lebih cepat, dan memiliki variasi proyek desain.
Melihat perkembangan teknologi branding dan media sosial yang semakin canggih, membuat salah satu studio kreatif di Bintaro, Upmosphere Creative terlibat dalam pengelolaan konten media sosial untuk keperluan bisnismu. Upmosphere memiliki beragam varian jasa yang ditawarkan, mulai dari social media maintenance, visual branding, graphic design, hingga fotografi.
Berlokasi di Instaprint Bintaro, Lt. 3, Ruko Kebayoran Arcade 5, Blok F3 No.2, CBD Kebayoran Boulevard, Bintaro Jaya Sektor 7, Tangerang Selatan, Upmosphere bertujuan untuk menjawab kebutuhan para pelaku bisnis UKM dalam mengembangkan bisnisnya melalui visual dan komunikasi yang baik. Apabila kamu berdomisili di wilayah Bintaro maupun Tangerang Selatan dan ingin menghidupkan brand-mu, bisa menghubungi Upmosphere melalui e-mail atau datang langsung ke lokasi. Enggak ingin dong brand kamu terlihat monoton dan kaku, bukan?
Upmosphere Creative
Instaprint Bintaro, Lt. 3, Ruko Kebayoran Arcade 5, Blok F3 No.2, CBD Kebayoran Boulevard, Bintaro Jaya Sektor 7, Tangerang Selatan 15229
E-mail: upmospherecreative@gmail.com
Instagram: @upmosphere
Photo Credit: Pixabay
Sumber:
http://www.desainstudio.com/2010/07/designer-choicestudio-in-house-atau.html