Inspirasi Cetak Daftar Menu Makanan yang Kreatif dan Unik!

Posted on December 21, 2020

Bidang percetakan memang selalu terikat dengan kebutuhan bisnis. Dengan adanya percetakan, maka kebutuhan bisnis dapat terpenuhi dengan baik. Seperti di bidang bisnis makanan dan minuman atau F and B. Membuka usaha makanan dan minuman tentu membutuhkan berbagai macam produk cetak. Salah satunya adalah daftar menu.

Membuat daftar menu untuk usaha F and B bisa dikreasikan semenarik mungkin lho! Tidak hanya berupa buku biasa atau selembaran kertas, melainkan bisa ditampilkan dengan wujud yang lebih unik dan kreatif. Seperti apa inspirasi daftar menu makanan dan minuman yang unik? Yuk, lihat ide-idenya di bawah ini!


Papan kayu atau talenan

Image credit: creativemarket.com

Belakangan ini, banyak bisnis makanan dan minuman yang menggunakan menu berbentuk papan kayu atau talenan. Ada yang mencetak daftar menu di atas kayu, dan ada juga yang mencetak di kertas, kemudian dipasang di atas papan kayu. Sehingga, bisa menambah kesan vintage yang keren dan unik pada bisnis restoran. Guna mencetak tulisan di atas papan kayu atau talenan, menggunakan mesin cetak seperti flatbed.


Binder

Image credit: Gernot Passath’s Behance

Daftar menu tidak hanya berupa selembar kertas. Kamu bisa mengkreasikannya dengan binder. Misalnya, bagian kover menggunakan bahan yang lembut dan empuk, serta menampilkan visual kover depan menu yang kreatif. Setelah itu, bagian di dalamnya barulah menampilkan desain daftar menu, yang dicetak dengan bahan seperti art paper atau art carton. Lubangi bagian pinggiran kertas daftar menu, sehingga menyerupai kertas binder.


Tent card

Image credit: Printsmartjamaica.com

Daftar menu yang ditampilkan dalam bentuk tent card memang seringkali dijumpai di beberapa restoran. Pasalnya, menu yang dicetak dengan wujud tent card, menampilkan kesan yang minimalis. Sehingga, pengunjung atau kustomer dapat melihat menu dengan lebih mudah. Akan tetapi, mencetak menu dengan konsep tent card, perlu menampilkan visual yang apik. Perhatikan kombinasi warna, layout, dan visual yang digunakan. Hal ini agar desain menu tent card terlihat tidak monoton.

Sedang mencari percetakan terdekat di Serpong untuk mencetak produk kebutuhanmu? Instaprint Serpong adalah jawabannya. Sebagai salah satu percetakan berkualitas di Serpong, lokasi Instaprint Serpong juga tergolong strategis.

Apabila memiliki kendala waktu atau sibuk, juga bisa mengirimkan file melalui WhatsApp, e-mail, hingga sistem penyimpanan cloud seperti Google Drive, WeTransfer, atau Dropbox. Pengiriman juga bisa dilakukan melalui Go Send atau Grab Send. Di Instaprint Serpong, kamu bisa mencetak produk kebutuhan bisnis dengan bahan dan hasil berkualitas.

Instaprint Serpong

Jl. M.H. Thamrin No. 28CDE Serpong, Tangerang – Banten

Jam Operasional – Serpong

Mon – Fri : 08.00 – 00.00 WIB

Sat : 08.00 – 16.00 WIB

Sun : 13.00 – 21.00 WIB

P: +62 21 5312 3479

P: +62 21 5312 3489

WA: +62 813-1919-9188


Image: https://unsplash.com/@willhime