Dalam dunia digital marketing ada berbagai cara yang bisa kamu lakukan untuk menarik calon konsumen, dan mampu meningkatkan penjualan yaitu dengan cara melakukan retargeting dan remarketing. Selain melakukan kedua cara tersebut, produk yang kamu tawarkan setidaknya harus juga memiliki daya guna. Dengan itu, dari semua strategi marketing, remarketing dan retargeting merupakan strategi yang mempunyai dampak yang bagus terhadap kegiatan pemasaranmu, khususnya lewat online. Nah, untuk mengetahui retargeting dan remarketing itu apa, simak penjelasan di bawah ini.
Apa itu Retargeting?
Retargeting atau yang biasa disebut dengan penargetan ulang merupakan strategi marketing yang cenderung fokus untuk menarik kembali konsumen dengan menempatkan iklan online kepada mereka. Retargeting lebih fokus untuk menambahkan konsumen baru.
Cara Kerja Retargeting?
Contohnya jika kamu pernah, ingin membeli sesuatu di online shop seperti ingin membeli baju, kemudian kamu sudah memasukan baju tersebut di keranjang dan setelah mengetahui total harganya kamu memutuskan untuk tidak jadi membeli baju tersebut. Nah dari sinilah aktivitas kamu seperti dimata-matai oleh teknologi, karena beberapa hari kemudian baju yang kamu incar ternyata muncul iklan di akun media sosial kamu. Maka inilah yang dinamakan kamu sudah terkena sihir teknologi periklanan yang bernama “Retargeting”.
Apa itu Remarketing?
Remarketing atau yang biasa disebut dengan pemasaran ulang, merupakan strategi marketing yang cenderung fokus untuk membuat calon konsumen yang pernah datang atau belum pernah sama sekali mengunjungi situs kamu. Dengan kata lain, remarketing ini berfokus untuk mempertahankan pelanggan. Retargeting dan remarketing hampir memiliki kesamaan. Namu juga memiliki perbedaan yang terletak pada email campaign. Pada umumnya, remarketing dijalankan dengan mengirimkan email yang relevan sesuai dengan pembelian/tindakan konsumen sebelumnya. Remarketing dilakukan agar dapat meyakinkan kembali pelanggan melalui email mereka.
Cara Kerja Remarketing?
Jika kamu sebagai pemilik usaha, dan telah mengirimkan penawaran ke email konsumen. Kemudian konsumen membaca dan memberikan tanggapan kepada kamu dengan cara mengunjungi situs kamu untuk melakukan pembelian kembali atahu hanya sekedar melihat-lihat produk yang menarik di website kamu.
Jadi kesimpulannya, tujuan kedua strategi digital marketing ini memang sama, yaitu untuk mendatangkan calon konsumen untuk menaikkan grafik pembelian terhadap sebuah produk yang dipasarkan, baik dengan cara memunculkan kembali iklan kepada mereka yang akan meninggalkan website. Perbedaannya terletak pada strategi terkait. Retargeting lebih berfokus pada iklan berbayar, dan dapat dilakukan dalam berbagai bentuk, serta menargetkan berbagai kalangan audiens. Sedangkan remarketing lebih berfokus pada email campaign, dan menjangkau audiens yang sudah pernah memiliki interaksi di website kamu yang hanya memungkinkan pada jangkauan tertentu.
Melihat perkembangan teknologi branding dan media sosial yang semakin canggih, membuat salah satu studio kreatif di Bintaro, Upmosphere Creative terlibat dalam pengelolaan konten media sosial untuk keperluan bisnismu. Upmosphere memiliki beragam varian jasa yang ditawarkan, mulai dari social media maintenance, visual branding, graphic design, hingga fotografi.
Berlokasi di Instaprint Bintaro, Lt. 3, Ruko Kebayoran Arcade 5, Blok F3 No.2, CBD Kebayoran Boulevard, Bintaro Jaya Sektor 7, Tangerang Selatan, Upmosphere bertujuan untuk menjawab kebutuhan para pelaku bisnis UKM dalam mengembangkan bisnisnya melalui visual dan komunikasi yang baik. Apabila kamu berdomisili di wilayah Bintaro maupun Tangerang Selatan dan ingin menghidupkan brand-mu, bisa menghubungi Upmosphere melalui e-mail atau datang langsung ke lokasi. Enggak ingin dong brand kamu terlihat monoton dan kaku, bukan?
Upmosphere Creative
Instaprint Bintaro, Lt. 3, Ruko Kebayoran Arcade 5, Blok F3 No.2, CBD Kebayoran Boulevard, Bintaro Jaya Sektor 7, Tangerang Selatan 15229
E-mail: upmospherecreative@gmail.com
Instagram: @upmosphere
WhatshApp: 0895-0294-0210
Sumber: https://www.redcomm.co.id/knowledges/perbedaan-retargeting-dan-remarketing-dalam-bisnis-digital