Tingkatkan Kepercayaan Pelanggan Dengan Testimoni

Posted on June 22, 2021

Membangun sebuah bisnis bukanlah suatu hal yang mudah. Terdapat berbagai macam langkah-langkah yang harus dilakukan untuk membangun bisnis agar menjadi berkembang dan memiliki banyak pelanggan. Salah satu point penting dalam membangun bisnis adalah mengantongi kepercayaan pelanggan dan calon pelanggan.

Salah satunya adalah dengan testimoni, testimoni merupakan suatu bentuk kesaksian konsumen yang merasa puas atau kecewa dengan produk yang sudah dibeli. Maka dari itu, produk yang kamu tawarkan harus mempunyai kualitas dan sesuatu yang berbeda dari produk lain yang serupa dengan produk mu. Kamu dapat menonjolkan keunikan dari produk mu yang tidak dimiliki oleh kompetitor lainnya.

Bagaimana cara mendapatkan kepercayaan pelanggan dan calon pelanggan? Kamu dapat menggunakan testimoni pelanggan mu untuk menarik calon pelanggan agar tidak ragu untuk membeli produk mu dengan cara menaruhnya pada akun bisnis sosial media mu.

Beberapa manfaat testimoni untuk bisnis mu:

  1. Meningkatkan Rasa Percaya calon pelanggan

Testimoni yang berasal dari pelanggan sebelumnya sangat mampu memengaruhi emosi atau pikiran para pelanggan baru. Dengan testimoni yang positif dari pelanggan maka calon pelanggan akan yakin dengan produk mu dan berpikir bahwa dirinya tidak salah membeli produk.

  1. Sebagai Media Pemasaran Secara Gratis

Selain memberikan testimoni pada media sosial bisnis mu, testimoni juga biasanya terdengar dari mulut ke mulut dan hal ini bisa digunakan untuk promosi bisnis mu secara gratis. Testimoni seringkali diutarakan pada kerabat, keluarga, dan orang-orang terdekat pembeli, sehingga pesan yang ingin disampaikan oleh penjual bisa menyebar lebih luas.

  1. Sebagai Bahan Materi Iklan

Testimoni juga dapat digunakan sebagai bahan iklan untuk mempromosikan bisnis mu. Jika testimoni yang diberikan positif maka akan mempengaruhi calon pelanggan untuk melakukan tindakan dengan membeli produk mu.

  1. Bentuk Apresiasi Kepada Konsumen

Pada umumnya, setiap manusia sangat suka jika mendapatkan perhatian atau apresiasi dari manusia lainnya. Begitu juga dengan hasil testimoni konsumen yang ditampilkan pada sosial media akan membuat mereka merasa diapresiasi dan diperhatikan, dengan begitu konsumen akan merasa dihargai.

Bangunlah bisnis mu secara baik dengan memperhatikan langkah-langkah untuk meningkatkan penjualan dan menambah konsumen. Dengan begitu kamu akan merasakan hasilnya dikemudian hari.

Melihat perkembangan teknologi branding dan media sosial yang semakin canggih, membuat salah satu studio kreatif di Bintaro, Upmosphere Creative terlibat dalam pengelolaan konten media sosial untuk keperluan bisnismu. Upmosphere memiliki beragam varian jasa yang ditawarkan, mulai dari social media maintenance, visual branding, graphic design, hingga fotografi.

Berlokasi di Instaprint Serpong, Lt.3, Jl. M.H. Thamrin No. 28CDE Serpong, Tangerang – Banten.

Upmosphere bertujuan untuk menjawab kebutuhan para pelaku bisnis UKM dalam mengembangkan bisnisnya melalui visual dan komunikasi yang baik. Apabila kamu berdomisili di wilayah Bintaro maupun Tangerang Selatan dan ingin menghidupkan brand-mu, bisa menghubungi Upmosphere melalui e-mail atau datang langsung ke lokasi. Enggak ingin dong brand kamu terlihat monoton dan kaku, bukan?

Upmosphere Creative

Instaprint Bintaro, Lt. 3, Ruko Kebayoran Arcade 5, Blok F3 No.2, CBD Kebayoran Boulevard, Bintaro Jaya Sektor 7, Tangerang Selatan 15229

E-mail: upmospherecreative@gmail.com

Instagram: @upmosphere

WhatshApp: 0895-0294-0210

Sumber:

https://accurate.id/marketing-manajemen/testimoni-adalah/