Tips Menulis Artikel di Blog yang Ramah SEO

Posted on July 01, 2020

Artikel berkualitas biasanya dilihat dari cara penyusunan kalimat, paragraf, hingga penggunaan tata bahasa. Seiring berkembangnya teknologi, kini penulis artikel di suatu blog pribadi maupun bisnis, mulai mempelajari cara penulisan yang ramah SEO. SEO sendiri merupakan singkatan dari Search Engine Optimization. Dengan menerapkan SEO, artikel akan terlihat semakin berkualitas di mesin pencarian. Bahkan, artikelmu bakal berada di halaman pertama dan urutan teratas. Bagaimana menulis artikel yang ramah SEO? Simak tipsnya berikut ini.

Gunakan keyword yang bakal dicari audiens

Dalam menulis artikel ramah SEO, penulis dianjurkan untuk mengubah perspektif sebagai pembaca. Di poin ini, coba bayangkan kamu sebagai pembaca yang ingin mencari sesuatu di search engine. Apa saja kata kunci yang digunakan untuk memperoleh informasi sesuai keinginanmu. Artikel SEO dianggap berhasil apabila telah menerapkan keyword populer, yang bakal dicari oleh kebanyakan audiens. Selain itu, hindari terlalu sering menggunakan kata kunci serupa dengan artikel-artikel sebelumnya. Pasalnya, memakai focus keyword berlebihan, dapat menurunkan kualitas tulisan.

Sertakan link internal maupun eksternal

Mencantumkan link pada sebuah kata atau kalimat, juga membantu meningkatkan SEO. Dilansir dari NiagaHoster, link internal merujuk pada salah satu artikel yang ada di blog-mu. Sementara link eksternal mengarah pada situs-situs lain di luar blog. Biasanya link internal dicantumkan ketika berpindah paragraf ke paragraph lain, dengan tulisan “Baca juga: (judul artikel)”. Perlu diketahui, dengan memasukkan link, maka dapat membantu search engine dalam mengetahui fokus dari blog kamu.

Perhatikan panjang kata

Perlu kamu tahu, panjang kata yang optimal untuk sebuah artikel adalah minimal 300 kata. Semakin banyak jumlah katanya, maka semakin bagus di halaman pencarian Google. Selain itu, panjangnya kata pada suatu artikel juga berbeda, tergantung tujuan penulis. Apabila kamu menginginkan tulisanmu berada di halaman pertama mesin pencarian, CoSchedule mengungkapkan bahwa panjang kata yang diperlukan sekitar 2.500 kata.

Melihat perkembangan teknologi branding dan media sosial yang semakin canggih, membuat salah satu studio kreatif di Bintaro, Upmosphere Creative terlibat dalam pengelolaan konten media sosial untuk keperluan bisnismu. Upmosphere memiliki beragam varian jasa yang ditawarkan, mulai dari social media maintenance, visual branding, graphic design, hingga fotografi.

Berlokasi di Instaprint Bintaro, Lt. 3, Ruko Kebayoran Arcade 5, Blok F3 No.2, CBD Kebayoran Boulevard, Bintaro Jaya Sektor 7, Tangerang Selatan, Upmosphere bertujuan untuk menjawab kebutuhan para pelaku bisnis UKM dalam mengembangkan bisnisnya melalui visual dan komunikasi yang baik. Apabila kamu berdomisili di wilayah Bintaro maupun Tangerang Selatan dan ingin menghidupkan brand-mu, bisa menghubungi Upmosphere melalui e-mail atau datang langsung ke lokasi. Enggak ingin dong brand kamu terlihat monoton dan kaku, bukan?

Upmosphere Creative

Instaprint Bintaro, Lt. 3, Ruko Kebayoran Arcade 5, Blok F3 No.2, CBD Kebayoran Boulevard, Bintaro Jaya Sektor 7, Tangerang Selatan 15229

E-mail: upmospherecreative@gmail.com

Instagram: @upmosphere

 

Sumber:

https://www.niagahoster.co.id/blog/cara-menulis-artikel/#1_Gunakan_Keyword_yang_Kemungkinan_Besar_akan_Dicari_oleh_Audiens_Anda