Yuk, Kenali Desain Isometrik!

Posted on November 25, 2020

Apabila kamu pernah memainkan Diablo, Fallout, Sim City, hingga Final Fantasy Tactics tentu tidak asing dengan perspektif isometrik. Meskipun sudah lama diterapkan di ranah game, desain isometrik kini sedang digeluti oleh para desainer dan ilustrator. Tren desain isometrik semakin berkembang, karena memiliki estetika tersendiri, yang berbeda dengan desain visual pada umumnya. Seperti apa desain isometrik dan penjelasan lengkapnya?

Dilansir dari Glints, desain isometrik merupakan salah satu metode desain yang menampilkan objek 3D, dengan menggunakan teknik 2D. Definisi lainnya adalah bahwa isometrik menjadi salah satu cara merepresentasikan objek 3D dengan menggunakan pengukuran yang teratur dan tepat. Desain isometrik memudahkan desainer dalam pembuatan objek, karena sudah dibantu dengan ukuran dan garis yang sesuai.

Tidak ada software khusus atau spesifik, jika kamu ingin mendesain dengan perspektif isometrik. Desain isometrik dapat dibuat dengan Adobe Illustrator, Photoshop, hingga CorelDraw. Namun, akan lebih mudah jika menggunakan AutoCAD dan Blender. Dalam pembuatannya, kamu harus memastikan bahwa sumbu lebar, tinggi, dan kedalaman sama, serta berpotongan di sudut 120 derajat.

Selain menggunakan aturan 120 derajat, desain isometrik tidak memiliki garis konvergen. Sementara desain perspektif menggunakan garis konvergen, yang membuat objek terlihat lebih kecil dari jarak jauh. Lain cerita dengan desain isometrik, yang akan terlihat apa adanya dan tidak sesuai dengan perspektif manusia. Selain itu, dapat disimpulkan bahwa desain isometrik bukan berbentuk 3D asli, karena masih dibuat dengan teknik 2D.

Melihat perkembangan teknologi branding dan media sosial yang semakin canggih, membuat salah satu studio kreatif di Bintaro, Upmosphere Creative terlibat dalam pengelolaan konten media sosial untuk keperluan bisnismu. Upmosphere memiliki beragam varian jasa yang ditawarkan, mulai dari social media maintenance, visual branding, graphic design, hingga fotografi.

Berlokasi di Instaprint Bintaro, Lt. 3, Ruko Kebayoran Arcade 5, Blok F3 No.2, CBD Kebayoran Boulevard, Bintaro Jaya Sektor 7, Tangerang Selatan, Upmosphere bertujuan untuk menjawab kebutuhan para pelaku bisnis UKM dalam mengembangkan bisnisnya melalui visual dan komunikasi yang baik. Apabila kamu berdomisili di wilayah Bintaro maupun Tangerang Selatan dan ingin menghidupkan brand-mu, bisa menghubungi Upmosphere melalui e-mail atau datang langsung ke lokasi. Enggak ingin dong brand kamu terlihat monoton dan kaku, bukan?

Upmosphere Creative

Instaprint Bintaro, Lt. 3, Ruko Kebayoran Arcade 5, Blok F3 No.2, CBD Kebayoran Boulevard, Bintaro Jaya Sektor 7, Tangerang Selatan 15229

E-mail: upmospherecreative@gmail.com

Instagram: @upmosphere

 

Sumber:

https://glints.com/id/lowongan/isometric-design-adalah/#.X74eM2gzbIW

https://kreativv.com/seni-rupa-dan-desain/isometric-design/

https://www.techsigntic.com/2017/03/apa-itu-isometric-art.html